Software POS (Point Of Sale) / kasir, dengan lisensi Open Source

AhadPOS 1.2.5

Menyambut & merayakan kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-67, dengan gembira kami mengumumkan bahwa versi baru AhadPOS, 1.2.5, telah resmi dirilis.

Silakan bisa download dari link ini :
Mirror 1 (dropbox.com) : [ AhadPOS 1.2.5 ]

Kode nama rilis ini adalah : “Sekubang”

Tentang AhadPOS :
http://ahadpos.com/about/

Fasilitas support :
http://ahadpos.com/support/

Dokumentasi ringkas :
http://ahadpos.com/docs/

Rilis ini hanya menambahkan sedikit fitur baru (retur, audit), lebih fokus kepada bug-fix & peningkatan performa.

Selamat menikmati, dan, Merdeka !!

Comments on: "AhadPOS 1.2.5" (17)

  1. thanks, pak hs !

  2. om udie said:

    mantaps…. Terimakasih banyak pa, semoga amal ibadah dan surga menjadi milik bapa.. amien…

  3. mas cara cetak barcodenya gimana
    kok function deprecated ya session registernya

    • Ini karena setting PHP nya di set agar “cerewet” – untuk meniadakannya, silakan ikuti langkah-langkah berikut ini :

      (1) Buka file php.ini di Notepad

      (2) Cari baris yang berawalan “error_reporting”

      (3) Ganti menjadi seperti berikut ini :

      error_reporting = E_ALL & ~E_DEPRECATED & ~E_NOTICE & ~E_WARNING

      (4) Restart Apache

      Maka pesan tersebut tidak akan muncul lagi.

      Terimakasih.

  4. Luar biasa, semoga apa yang teman2 buat ini dapat memajukan UKM Indonesia. Saya juga akan mempromosikan kepada teman2 UKM yang lain. Semoga bernilai ibadah. Saya punya 1 pertanyaan. Apakah sudah berbasis cloud? sehingga cukup diinstal sekali di satu device tapi dapat diakses dari manapun?

  5. Notice: Use of undefined constant password – assumed ‘password’ in /opt/lampp/htdocs/ahadpos/sistem/cek_login.php on line 17

    Notice: Use of undefined constant username – assumed ‘username’ in /opt/lampp/htdocs/ahadpos/sistem/cek_login.php on line 19

    Fatal error: Call to undefined function session_register() in /opt/lampp/htdocs/ahadpos/sistem/cek_login.php on line 31

    error nya dimana ya mas…?

  6. request saya telah mengikuti prosedure instalasi sesuai dan tlh edit php.ini tpi sy msh menemukan kendala error sprt ini ..

    Notice: Use of undefined constant password – assumed ‘password’ in C:\xampp\htdocs\ahadpos\sistem\cek_login.php on line 17
    Notice: Use of undefined constant username – assumed ‘username’ in C:\xampp\htdocs\ahadpos\sistem\cek_login.php on line 19
    Fatal error: Call to undefined function session_register() in C:\xampp\htdocs\ahadpos\sistem\cek_login.php on line 31

    Mohon masukan. sy pki xampp 1.8.1 windows.
    Terima kasih.

  7. Ikut bantu kasih solusi gan…
    Untuk kasus:
    Notice: Use of undefined constant password – assumed ‘password’ in C:\xampp\htdocs\ahadpos\sistem\cek_login.php on line 17
    Notice: Use of undefined constant username – assumed ‘username’ in C:\xampp\htdocs\ahadpos\sistem\cek_login.php on line 19

    Bisa diatasi dengan edit file php.ini seperti yang sudah dijelaskan di atas. Lebih tepatnya ada di baris 535.

    Fatal error: Call to undefined function session_register() in C:\xampp\htdocs\ahadpos\sistem\cek_login.php on line 31

    Ini terjadi karena diaktifkannya model session versi lama (php4)
    untuk saat ini penggunaan session sudah di handle variable SUPERGLOBAL misalnya :
    $_SESSION[‘nama_variable_session’] = nilai_variable; jadi tidak perlu memakai session_register lagi. Solusinya hapus syntax:

    session_register(“idUser”);
    session_register(“namauser”);
    session_register(“passuser”);
    session_register(“leveluser”);
    session_register(“uname”);

    Jikalau masih ragu untuk menghapus maka cukup berikan tanda // pada masing-masing baris di depan syntax tersebut agar system membacanya sebagai komentar saja.

    Semoga bisa membantu…

  8. mas cara hapus di data barang gimana?ko pas waktu hapus keluar tulisan (Tidak Ada Aksi untuk modul ini)

  9. MAS UNTUK KASIR PENAMBAHAN DANA SAMA PETTY CASH KOK GA RUNNING YAH HUTANG SAMA PIUTANGNYA JG GA MUNCUL SAYA UDAH BELI BUKUNYA

Leave a comment